PENDATAAN SASARAN BALITA STUNTING DAN REMAJA PUTRI

Suharyadi 27 Mei 2022 10:34:58 WIB

Pendataan sasaran Stunting dan remaja putri sangat penting untuk membantu pemerintah mencerna kemudian menganalisa data, termasuk siapa di wilayah itu yang memiliki keluarga resiko stunting di kalangan generasi masa depan.

Stunting adalah kondisi gagal tumbuh akibat kekurangan gizi di seribu hari pertama kehidupan anak. Kondisi ini berefek jangka panjang hingga anak dewasa dan lanjut usia.

Stunting adalah masalah gizi kronis akibat kurangnya asupan gizi dalam jangka waktu panjang sehingga mengakibatkan terganggunya pertumbuhan pada anak. Stunting juga menjadi salah satu penyebab tinggi badan anak terhambat, sehingga lebih rendah dibandingkan anak-anak seusianya.

Anak-anak stunting berisiko lebih tinggi mengidap penyakit degeneratif, seperti kanker, diabetes, dan obesitas. Hal ini disebabkan karena kebutuhan zat gizi mikro dan makro dalam tubuh tidak terpenuhi secara maksimal sehingga pembentukan fungsi sel tubuh dan lainnya tidak sempurna.

Hal tersebut disampaikan dr. Edi Kepala Puskesmas Ponjong 1 dihadapan 25 peserta sosialisasi Pendataan Sasaran Stunting dan Remaja Putri di Balai Kalurahan Genjahan.

Sosialisasi dihadiri kader PMBA Kalurahan Genjahan, Lurah Genjahan Bapak Agung Nugroho, SE, M.AP dalam sambutannya menyampaikan bahwa anggaran bantuan pembelian Alat timbangan Balita dan Alat Ukur Bayi sudah dianggarkan agar masalah stunting di Kalurahan Genjahan berkurang. bahkan menurutnya Kalurahan Genjahan diprogramkan bebas Stunting.

Belum ada komentar atas artikel ini, silakan tuliskan dalam formulir berikut ini

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Kode Keamanan
Komentar
 

Pencarian

Komentar Terkini

Media Sosial

FacebookTwitterGoogle PlussYoutubeInstagram

Statistik Kunjungan

Hari ini
Kemarin
Pengunjung