HIDUP BAGAIKAN MENGENDARAI SEPEDA
Suharyadi 10 April 2022 08:02:10 WIB
Memulai hari dengan aktivitas fisik akan mendorong Anda menjadi lebih aktif bergerak di sepanjang hari. Dapat meningkatkan metabolisme sehingga mampu membakar kalori lebih banyak sepanjang hari.
Sepeda beberapa waktu yang lalu menjadi barang yang viral dan banyak dicari. Bagi sebagian orang bersepeda merupakan bagian dari hobi.
Kondisi tersebut yang membuat olahraga bersepeda banyak digandrungi oleh pelbagai kalangan yang dapat kita temui dijalanan disaat pagi terlebih pada hari libur bekerja ataupun sekolah.
Selain menyenangkan, banyak orang yang memilih bersepeda demi menjaga kesehatan, kebugaran, serta sekadar melepas kepenatan.
Di sisi lain, banyak orang yang berolahraga demi alasan kebugaran saja, melainkan juga eksis dengan berfoto ataupun selfie yang diunggah ke media sosial.
Komunitas Sepeda Onthel Ponjong atau PAGOEPON ( Paguyuban Onthel Ponjong ) yang beranggotakan lebih dari 100 orang diketuai Bapak Sandi, Mpd dari Kuwon Ponjong, sudah sejak 2,5 tahun rutin melakukan gowes atau ngonthel disetiap hari Sabtu.
Hery Suripto, S.IP salah satu pengurus Pagupon ketika ditemui dimarkas Pagoepon ( Balai Kalurahan Genjahan ) menuturkan bahwa tempat sasaran gowes adalah tempat-tempat wisata yang ada di Gunungkidul,
Disamping untuk menikmati keindahan tempat wisata sekaligus untuk ikut mempromosikan wisata yg ada di Gunungkidul.
Mengingat bulan puasa, pagi ini Pagoepon melakukan gowes tipis tipis dengan lokasi Ponjong-Karangmojo
Formulir Penulisan Komentar
Pencarian
Komentar Terkini
Statistik Kunjungan
Hari ini | |
Kemarin | |
Pengunjung |
- Sejarah singkat Lurah Genjahan
- PENYERAHAN LAPTOP UNTUK KEGIATAN PAUD KALURAHAN GENJAHAN
- KEGIATAN SENAM GERMAS KALURAHAN GENJAHAN
- SAFARI TERAWIH PAMONG KALURAHAN GENJAHAN
- Pemberian Makanan Tambahan (PMT) pada Balita dan Ibu hamil
- TIRAKATAN HADEGING DIY KAPING 269
- INFO GRAFIS PERKAL APBKal KALURAHAN GENJAHAN TAHUN 2024