LAPORAN PERTANGGUNGJAWABAN BUMDes/ BUMKal AMANAH KALURAHAN GENJAHAN
Suharyadi 31 Maret 2022 13:55:15 WIB
Badan Usaha Milik Desa ( BUMdes/BUMKal) "Amanah" adalah Badan Usaha milik Kalurahan Genjahan yang bergerak dalam usaha desa dan dikelola oleh pengurus secara mandiri dan sudah Berbadan Hukum No AHU-00902.AH.01.33 tahun 2021. Pengelola Badan Usaha Milik Desa/Kalurahan Genjahan ditetapkan dengan Keputusan Lurah no. 02/KPTS/2020 tentang Pengelola BUMDes/BUMKal AMANAH.
Sesuai Tupoksinya pengelola BUMKal diharapkan mampu mengelola usaha, memanfaatkan aset, mengembangkan investasi dan produktivitas, menyediakan jasa pelayanan, dan/atau menyediakan jenis usaha lainnya untuk sebesar-besarnya kesejahteraan masyarakat Kalurahan Genjahan.
Permodalan BUMDes/BUMKal AMANAH berasal dari penyertaan modal Pemerintah Kalurahan Genjahan dengan kerja sama bagi hasil (SHU) atas dasar saling menguntungkan. Dipergunakan untuk meningkatkan Perekonomian Desa. Meningkatkan Pendapatan asli Desa. Meningkatkan Pengelolaan potensi desa sesuai dengan kebutuhan masyarakat dalam peningkatan Pendapatan Asli Desa (PADes).
Tujuan akhir BUMDes sebagai instrumen modal sosial yang diharapkan menjadi jembatan yang menghubungkan desa dengan lingkup perekonomian diluarnya sehingga menjadi penguat ekonomi di pedesaan.
Dalam laporan pertanggungjawaban BUMKal Amanah, Direktur BUMKal Subrani, SPd., MM menyampaikan laporan bahwa penyertaan modal Pemerintah Kalurahan Genjahan sejak tahun 2018 - 2021 senilai Rp. 300.000.000,00 ( Tiga Ratus Juta Rupiah ). dan pada tahun 2021 dari dana penyertaan selama 4 tahun membagikan SHU sebagai Pendapatan Asli Kalurahan Genjahan senilai Rp. 15.617.461,00 ( Limabelas Juta Enam Ratus Tujuh Belas Ribu Empat Ratus Enam Puluh Satu Rupiah )
Formulir Penulisan Komentar
Pencarian
Komentar Terkini
Statistik Kunjungan
Hari ini | |
Kemarin | |
Pengunjung |
- Sejarah singkat Lurah Genjahan
- PENYERAHAN LAPTOP UNTUK KEGIATAN PAUD KALURAHAN GENJAHAN
- KEGIATAN SENAM GERMAS KALURAHAN GENJAHAN
- SAFARI TERAWIH PAMONG KALURAHAN GENJAHAN
- Pemberian Makanan Tambahan (PMT) pada Balita dan Ibu hamil
- TIRAKATAN HADEGING DIY KAPING 269
- INFO GRAFIS PERKAL APBKal KALURAHAN GENJAHAN TAHUN 2024