MANFAAT DAN PAHALA MENJENGUK ORANG SAKIT

Suharyadi 25 Maret 2022 11:23:20 WIB

Menjenguk orang sakit hukumnya sunnah, tetapi sangat dianjurkan.

Selain memiliki keberkahan serta pahala yang besar, menjenguk orang sakit memperkuat hubungan antar sesama dan menjaga tali silaturahmi.

Adab menjenguk orang sakit diajarkan dalam agama Islam agar tidak mengganggu kenyamanan orang yang sedang sakit baik di rumah sakit maupun di rumah, maka selain menjalin silaturahmi, bisa juga menghibur orang yang sedang sakit tersebut.

Manfaat menjenguk orang sakit akan memperoleh pahala yang berlipat dari Allah, seperti yang dijanjikan. Malaikat akan mendoakan sepanjang kita menjenguk mereka yang sakit, baik saudara yang dikenal dekat ataupun tidak. Sebagai pengingat untuk senantiasa mensyukuri akan kesehatan yang masih diberikan oleh Allah.

Rasulullah Shallallahu alaihi wassallam bersabda, "Barang siapa mengunjungi orang yang sakit atau mengunjungi saudaranya karena Allah atau di jalan Allah, akan ada yang menyeru kepadanya: 

"Engkau telah berlaku mulia dan mulia pula langkahmu (dalam mengunjunginya), serta engkau akan menempati rumah di surga." (HR At Tirmidzi).

Semoga Ibu Sudiyati warga Simo 1 segera diberikan kesembuhan setelah operasi batu ginjal di RS Hardjolukito Yogyakarta, itulah doa yang diucapkan Pamong Kalurahan Genjahan.

Belum ada komentar atas artikel ini, silakan tuliskan dalam formulir berikut ini

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Kode Keamanan
Komentar
 

Pencarian

Komentar Terkini

Media Sosial

FacebookTwitterGoogle PlussYoutubeInstagram

Statistik Kunjungan

Hari ini
Kemarin
Pengunjung