PENYULUHAN SOSIAL BERJALAN TERTIB & MERIAH
30 Oktober 2017 13:15:13 WIB
Jum'at, 27 Oktober 2017 bertempat di Balai Desa Genjahan dilaksanakan kegiatan Penyuluhan Sosial melalui Media Peragaan Wayang Cakruk dan Elektone.
Kerjasama Pemerintah Desa Genjahan bersama Dinas Sosial Propinsi DIY beserta Polsek Ponjong dan Karang Taruna setempat membuahkan hasil yang baik, karen acara yang dihadiri kurang lebih 1000 penonton dapat terlaksana dengan aman, tertib dan meriah. Hadir juga pada acara tersebut Dinas Sosial Kabupaten Gunungkidul, Sekcam Kecamatan Ponjong, Kapolsek Ponjong, BPD genjahan, LPMD, PKK, Karang Taruna Desa dan mantan Perangkat Desa Genjahan. Acara dimulai Pukul 20.00 WIB dengan wayang cakruk sebagai pembuka yang berdurasi kurang lebih satu setengah jam. Dilanjutkan sambutan Ketua Panitia Drs. Junaedi Joko Utomo, S.Sn dan Sekcam Ponjong Bapak Akirno. Setelah itu dilanjut Elektone yang dibintang tamui oleh Dimas Tedjo dan Zarima beserta tiga penyanyi lainnya. Tujuan diadakannya kegiatan ini selain untuk memberikan hiburan kepada masyarakat juga untuk menyampaikan informasi kepada masyarakat tentang permasalahan sosial yang kini tengah ramai, yaitu pencegahan terhadap obat-obatan terlarang / narkoba dan menghindari pernikahan dini. Acara selesai pukul 24.00 WIB dengan tertib dan lancar tanpa halangan apapun.
Formulir Penulisan Komentar
Pencarian
Komentar Terkini
Statistik Kunjungan
Hari ini | |
Kemarin | |
Pengunjung |
- Sejarah singkat Lurah Genjahan
- PENYERAHAN LAPTOP UNTUK KEGIATAN PAUD KALURAHAN GENJAHAN
- KEGIATAN SENAM GERMAS KALURAHAN GENJAHAN
- SAFARI TERAWIH PAMONG KALURAHAN GENJAHAN
- Pemberian Makanan Tambahan (PMT) pada Balita dan Ibu hamil
- TIRAKATAN HADEGING DIY KAPING 269
- INFO GRAFIS PERKAL APBKal KALURAHAN GENJAHAN TAHUN 2024